Kursi Malioboro Sandaran !!
Kursi Malioboro salah satu produk CV ATAHAN METALINDO, yang terbilang sudah kami produksi sejak tahun 2019. Kursi Malioboro yang biasa disebut oleh sebagian orang, kenapa begitu ?? Karena kursi ini identik dengan “Malioboro yang berada di Kota Yogyakarta”. Kursi yang dapat ditemui di sepanjang Jalan Maliobo, Yogyakarta ini memiliki bentuk yang Unik dan Menarik.
Project pemesanan Kursi
Kursi yang dipesan langsung dari Provinsi Jambi ini, merupakan pemesanan Customer yang juga memesan Kursi Malioboro Non Sandaran. Jadi Kursi Malioboro ini sangat cocok untuk dipasang pada halaman luar rumah, seperti taman atau pun tempat wisata dipinggir jalan raya.
Bahan Pembuatan Kursi Sandaran Malioboro
Kursi Malioboro Sandaran yang kami produksi ini terbuat dari bahan dasar Kayu Akasia yang sudah dikeringkan, sehingga tidak akan melengkung dan pastinya akan kuat. Pemilih Kayu Akasia ini karena Kayu Akasia memiliki tekstur yang serat yang indah dan unik. Tidak hanya itu saja Kayu Akasia juga memiliki kandungan minyak alami sehingga tahan terhadap serangga dan jamur.
Kayu Akasia kita rangkai menjadi kursi untuk bagian dudukan dan sandarannya.
Pada bagian penyangga kursi, yang terbentuk seperti motif batik ini, juga kita desain khusus sehingga memiliki cirikhas yang klasik dan juga unik. Cat pada bagian penyangga kursi ini juga sudah tahan terhadap cuaca yang sering berubah-ubah di Indonesia, sehingga tidak perlu khawatir jika cat akan mengelupas. Selain cat yang digunakan dengan pilihan terbaik, kita juga menggunakan teknik pengecatan yang tidak sembarangan.
Keterangan Gambar diatas
- Gambar sebelah kiri adalah gambar dari Kursi Malioboro Sandaran produksi CV ATHANA METALINDO
- Gambar sebelah kanan adalah gambar dari Kursi Malioboro Sandaran yang sudah terpacking dan siap untuk dikirim
Bentuk Kursi yang Unik
Bentuk Kursi Malioboro Sandaran, ini memang tidak jauh berbeda dari Kursi Malioboro non sandaran. Perbedaannya hanya terletak pada bagian sandarannya saja. Kursi Malioboro Sandaran mungkin lebih nyaman untuk beberapa orang yang menyukai kursi dengan sandaran. Duduk di atas Kursi Malioboro Sandaran ini sangat karena bahan baku dari Kayu Akasia yang tidak keras, sehingga nyaman berlama-lama duduk dan dengan bersandar.
Packing Kursi Malioboro dengan aman
Packing kursi dengan aman dan rapi merupakan salah satu kelebihan yang ada di CV ATHANA METALINDO. Sudah tidak perlu untuk diragukan lagi, seluruh produk yang kita produksi sampai dengan tahapan packing dan kirim sudah pastinya aman. Termasuk pada saat packing Kursi Maliboro Sandaran ini, kita packing dengan menggunakan plastik yang berlapis-lapis sehingga aman dan tidak ada cacat sampai ditempat tujuan.
Project Information
Completely synergize resource taxing relationships via premier.